Sabtu, 10 Desember 2011

Band Punk Terbaik Sepanjang Masa!

Punk adalah sebuah genre musik, kebudayaan, gaya hidup, ideologi, atau keimanan? apapun itu saya sangat mencintai punk. Berikut ini adalah line-up band punk impian saya, band punk terbaik sepanjang masa menurut opini saya, saya harap impian saya bisa terwujud suatu saat nanti, melihat orang-orang ini tergabung dalam sebuah band dan berada dalam 1 stage, membawakan lagu-lagu mereka dengan penampilan yang powerful, atraktif dan mengagumkan. Just a little wish!.

Al Barr (Lead Vocals)

Berandalan Irlandia yang doyan minum beer dengan suara yang khas, beringas dan berbahaya ditelinga anda. mantan vokalis The Bruisers ini masih dengan lantang ber-orasi di setiap gigs bersama band Oi!-Celtic Punk Dropkick Murphys sejak tahun 1999 hingga sekarang.


Brody Dalle (Guitar, Vocals)
Wanita yang satu ini pantas diberi predikat 'Punk Princess'. Frontwomen The Distillers ini mempunyai ciri khas tersendiri, dari segi fashion yang lebih rebellious dan urakan, tipe suara alcoholic serak-serak basah yang maksimal dalam menyanyikan lagu. Berjuang bersama The Distillers dari awal terbentuk, beberapa kali bongkar pasang line-up, sampai akhirnya bubar jalan dan membentuk project baru bernama Spinnerette yang jauh dari nuansa punk, bersama partner in crime-nya Tony Bevilacqua (mantan gitaris The Distillers).



Chris Cheney (Lead Guitar, Backing Vocals)
Yang paling layak mengisi posisi lead guitar dalam band ini adalah sang pangeran Psychobilly yang kharismatik dari negri kangguru bernama Chris Cheney. Permainan melodi-melodi 'nakal' yang maha dahsyat yang kerap kali dipertontonkan dihadapan khalayak pecinta The Living End ini membuatnya patut diacungi 100 jempol! Cheers and beers to Chris Cheney!.


Matt Freeman (Bass)
Bila berbicara tentang East Bay pasti ingat Rancid, dan bila mendengarkan lagu-lagu Rancid pasti kalian akan terpesona dengan irama bass yang energic dari Matt Freeman. Kemahirannya 'bersetubuh' dengan bass memanglah sudah tidak diragukan lagi, bahkan dengan penampilannya bersama side project-nya Devils Brigade, beliau memainkan stand up bass dengan sangat brilian. Sangat layak untuk mengisi posisi bass.


Travis Barker (Drums)

Siapapun orang yang tidak mengenal drummer yang satu ini sudah dapat dipastikan mereka bukan penduduk bumi, yap! siapa lagi kalo bukan Travis Landon Barker, hampir semua orang mengenalnya. Drummer andalan Blink 182, +44, Transplants, dan Box Car Racer ini, memang cukup handal dalam bidangnya. Setelah hengkang dari The Aquabats dan mendarat di Blink 182, namanya pun semakin dikenal orang banyak, skill dan performance-nya sudah tidak diragukan lagi. thumbs up for Travis!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar